Porsche, sebuah produsen mobil asal Jerman sudah lama mempersiapkan alternatif sumber energi utama bagi kendaraan yang mereka buat.
Langkah awal perusahaan ini adalah menyediakan versi hibrid untuk jenis mobil Cayenne yaitu sebuah kendaraan crossover utility.
Disamping itu, Porsche juga menyediakan versi hibrid untuk jenis mobil Panamera yaitu kendaraan sedan dan hatchback sport.
Begitu juga dengan jenis mobil Porsche lainnya seperti Boxster, Cayman, dan 911 juga akan segera tersedia dalam varian hybrid.
Model-model hybrid baru akan menampilkan modul yang menggabungkan kedua motor listrik dan kopling menjadi satu kesatuan, seperti dikutip dari World Car Fans.
Untuk tenaga yang dihasilkan oleh motor listrik pada mobil ini akan menghasilkan lebih dari 100 hp.
Mobil yang diproduksi Porsche juga menggunakan sistem pendinginan ganda yaitu pendinginan udara dan pendinginan air.
Terobosan Porsche sejalan dengan perusahaan mobil lainnya dari seluruh dunia yang terus mencari cara untuk menemukan cara lebih hemat bahan bakar pada mobil.
Bagi Porsche, terobosan hibridisasi adalah salah satu upaya penting dalam membuat mobil menjadi sangat irit BBM.
Porsche memang tengah giat membangun mobil crossover dengan tenaga hibrid. Contohnya adalah Cayenne dan Macan yang akan menggunakan teknologi powertrain hybrid.
Meskipun Porsche telah menggunakan banyak serat karbon untuk mengurangi berat badan dari sasis, tapi semua komponen hybrid seperti baterai dan dua motor listrik yang digunakan juga memiliki berat yang sangat ringan.