—
Resep obat tradisional dan penggunaan berikut disarikan dari hasil penelitian BPPT (IPTEKnet) dengan CODATA ICSU Indonesia yang direaliasikan pada tahun 2002
Nama Lain dari Jahe:
Bahasa Latin: Zingiber officinale Rosc. Nama Simplisia: rimpang jahe, zingiberis rhizoma.
Informasi Umum tentang Jahe:
Tanaman jahe cukup dikenal masyarakat. Karena sudah sering digunakan dan dimanfaatkan dalam berbagai keperluan.
Jahe dikelompokkan pada jenis tanaman herba semusim yg bersifat tegak dengan tinggi antara 40 sampai dengan 50 cm.
Selain itu jahe juga memiliki batang yang semu dan beralur, membentuk rimpang, dan mempunyai warna hijau.
Tanaman jahe mempunyai daun yang tunggal, bentuk lanset, tepi rata, ujung runcing, pangkal tumpul, warna hijau tua.
Juga tanaman jahe mempunyai bunga yang majemuk dengan bentuk bulir, sempit, ujung runcing, panjang 3,5-5 cm, lebar 1,5-2 cm, mahkota bunga bentuk corong, panjang 2-2,5 cm, warna ungu.
Selain itu, tanaman ini memiliki buah kotak, bulat panjang, warna cokelat.
Zat yang Dikandung, Komposisi dan Khasiat Obat dari Tumbuhan Jahe:
Ada beberapa zat penting yang dikandung jahe, di antaranya adalah minyak atsiri zingiberena (zingirona), zingiberol, bisabolena, kurkumen, gingerol, filandrena, dan resin pahit.
Cara Mengolah dan Meramu Jahe:
1. Untuk Mengobati Penyakit Mulas (Mules)
- Siapkanlah jahe merah parut sebanyak 3 rimpang
- Peraslah hasil parutan tadi
- Minumlah hasilnya sebanyak 3 kali sehari 1 sendok teh
- Ulangilah selama 3 hari.
2. Untuk Menyembuhkan Penyakit Serbat
- Siapkanlah jahe 1 rimpang, bunga cengkih 2 biji, buah kemukus 4 biji, buah cabai jawa 3 biji, sereh 1 ruas jari tangan, biji pala 1 / 5 butir, daun jeruk purut 1/2 lembar, kulit kayu manis sedikit, gula aren secukupnya, air 200 ml
- Semua bahan tadi buatlah infus atau seduhlah
- Minumlah 2 kali sehari, pagi dan sore, tiap kali minum 100 ml
- Ulangilah selama 4 hari.
3. Untuk Melancarkan ASI
Jika ibu mengkonsumsi ikan dan udang, maka akan baik sekali untuk melancarkan ASI. Tapi kadang-kadang ada bayi yang rentan terhadap ASI yang berbau ikan atau udang, dan bisa menyebabkan alergi atau muntah.
Oleh karena itu, maka disarankan pada para ibu yang menyusui bayinya harus makan lalap Jahe atau Kemangi.
4. Untuk Mengobati Sakit kepala dan Selesma (Influenza)
Bagi para penderita influenza biasanya merasakan nyeri di punggung dan di pinggang (greges-greges).
Untuk mengurangi rasa nyeri tersebut penderita dapat diobati dengan ramuan sebagai berikut.
- Siapkanlah jahe merah beberapa rimpang, air secukupnya
- Semua bahn tadi buatlah pipis hingga berbentuk pasta.
- tambahkanlah minyak kelonyo secukupnya
- Gosokkanlah pada bagian badan yang terasa nyeri
- Untuk sakit kepala tempelkanlah pada pelipis dan belakang telinga penderita.
Demikianlah informasinya, semoga bermanfaat.